lorolima.id

  /  Wedding   /  5 Tips lamaran pernikahan Sederhana, tetap elegan dan Berkesan

Tips lamaran pernikahan – Proses lamaran pernikahan adalah langkah awal dalam hubungan sebelum memasuki kehidupan berumah tangga.

Proses ini merupakan ungkapan bahwa kedua pasangan telah siap untuk menjalin hubungan yang lebih serius.

Untuk mengadakan acara lamaran ini, tidak selalu diperlukan pengeluaran yang besar. Agar momen ini dapat diabadikan dengan baik, kamu dapat mempertimbangkan jasa fotografi dan videografi pernikahan yang profesional.

Selain itu, perlu kamu tahu jika dalam acara lamaran pihak calon pengantin pria bertemu dengan keluarga calon pengantin wanita. Mereka memperkenalkan diri dan mengungkapkan niat mereka untuk menjalin hubungan pernikahan. Sebagai tanda keseriusan, calon mempelai pria biasanya membawa sejumlah barang sebagai tanda ikatan.

Tips Lamaran Pernikahan Sederhana, Namun Elegan dan Berkesan

Banyak calon pasangan yang menghadapi kebingungan saat akan mengatur lamaran karena terbatasnya dana yang tersedia. Padahal, sebuah acara yang sederhana pun dapat menciptakan lamaran yang berkesan.

Agar dapat menyelenggarakan acara lamaran yang ekonomis namun tetap mengesankan, kamu dapat berdiskusi dengan calon pasangan agar keduanya merasa puas dengan jalannya acara.

Beberapa tips di bawah ini bisa menjadi pertimbangan kamu dalam membuat acara lamaran sederhana, namun tetap elegan.

Tentukan Budget dan buat List Kebutuhan Lamaran Pernikahan

jasa foto dan video pernikahan
Sumber gambar: freepik.com

Berapa pun budget untuk lamaran pernikahan akan terasa kurang jika kamu tidak membatasinya. Karena itu, tentukan terlebih dulu berapa budget yang kamu siapkan,kemudian bagi-bagi untuk berbagai kebutuhan di acara tersebut.

Biasanya, calon pengantin umumnya menyiapkan beberapa kebutuhan pernikahan standar, seperti mencari vendor jasa foto dan video pernikahan, tempat lamaran, jasa katering, dekorasi, undangan, souvenir, rias, dan lainnya.

Memilih Tempat Acara

Banyak calon pasangan yang memutuskan untuk menyelenggarakan lamaran di gedung dengan biaya sewa yang tinggi.

Jika ingin mengurangi pengeluaran, sebaiknya ubah rencana memilih lokasi acara di gedung dan pertimbangkan menggunakan rumah pribadi sebagai alternatif.

Dengan kemampuan untuk mengatur dan mendekorasi ruang tamu secara kreatif, kamu dapat mengubahnya menjadi tempat lamaran yang menarik.

Agar semakin berkesan acara lamaran tersebut, gunakan jasa video pernikahan dari Banjarnegara untuk merekam momen sakral tersebut.

Batasi jumlah tamu undangan

Sumber gambar: Freepik.com

Besarnya pengeluaran untuk acara lamaran tergantung dengan banyaknya tamu yang kamu undang. Agar lebih berhemat, kamu bisa membatasi undangan, seperti hanya teman dekat dan keluarga saja.

Meski dihadiri oleh tamu dengan jumlah terbatas, acara tersebut tetap bisa berkesan.

Pilih Menu Makanan Sederhana

Pengeluaran lain yang perlu kamu pertimbangkan dan biasanya cukup menguras budget adalah biaya untuk jenis dan jumlah makanan.

Jumlah makanan erat kaitannya dengan banyak dan sedikitnya jumlah tamu yang kamu undang.Dengan membatasi jumlah undangan, kamu dapat mengurangi jumlah makanan yang harus disiapkan.

Pilihlah menu sederhana namun lezat untuk mengontrol biaya, dan kamu tidak perlu menyewa jasa catering mahal.

Kamu dan keluarga dapat menyiapkan sendiri menu tersebut karena jumlah tamu yang terbatas, sehingga kamu tidak akan terlalu lelah saat memasak untuk menyajikan hidangan tersebut.

Hias sendiri barang seserahan

Sumber gambar: Freepik.com

Sebagai tanda ikatan, biasanya pihak calon pengantin pria akan datang dengan membawa sejumlah barang yang sudah dihias dalam bentuk baki lamaran.

Kamu bisa mendesain dan menghias sendiri baki lamaran tersebut agar bisa lebih berhemat. Caranya cukup mudah dan banyak tutorial di Youtube.

Semua calon pengantin pasti ingin mengadakan prosesi lamaran yang berkesan, namun seringkali mengalami kendala keterbatasan dana.

Tidak perlu bingung, sebab kamu tetap bisa mengadakan prosesi lamaran pernikahan yang berkesan namun lebih hemat. 

Selain merencanakan acara dan menyiapkan seserahan untuk prosesi lamaran, penting untuk memastikan pengabadian momen tersebut melalui jasa foto dan video pernikahan profesional.

Meskipun anggaran terbatas, dokumentasi prosesi lamaran ini dapat tetap memberikan kesan yang tak terlupakan. Kamu bisa menggunakan vendor foto pernikahan Banjarnegara yang sudah terbukti kualitasnya. Dijamin hasilnya luar biasa keren dan profesional.

Post a Comment